Skip to content

Pelatihan Auditor Sistem Managemen Mutu Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP)

  • by

Berlangsung selama dua hari, 25 – 26 Mei 2023, Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP) melangsungkan kegiatan Pelatihan Auditor Sistem Manajemen Mutu Angkatan I bagi para pengurus LSP P1 se-Indonesia.

Sebuah Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP)-P1 yang sudah melaksanakan Uji Sertifikasi Kompetensi harus memiiki Auditor yang selalu mengaudit dan mengevaluasi kegiatan LSP. Tujuannya adalah  agar LSP tetap berjalan secara berkesinambungan dan memiliki  validitas, akuntabilitas, reliabilitas sehingga sertifikat yang diterbitkan diakui oleh IDUKA selaku pemakai lulusan. BNSP dalam melakukan pelatihan ini membatasi hanya melalui undangan bagi LSP yang terpilih. Alhamdulillah, LSP UMT terpilih untuk mengirimkan perwakilannyua, dan yang ditunjuk adalah Direktur LSP UMT Dr. Muljadi.

Pelatihan ini bertujuan untuk memberi ketrampilan praktis dan pengetahuan kepada para peserta agar mampu  melakukan audit internal LSP sistem manajemen mutu sesuai standar BNSP. Setelah selesai mengikuti pelatihan ini, selain  mendapatkan sertifikat BNSP sebagai Auditor Mutu.

Leave a Reply

Your email address will not be published.